Turnamen Futsal Bupati Pasaman Cup U-21 Resmi Dibuka

    Turnamen Futsal Bupati Pasaman Cup U-21 Resmi Dibuka

    Pasaman, - Sebanyak 32 Tim Futsal Se-Kabupaten Pasaman ikuti turnamen futsal Bupati Pasaman Cup U-21 Tahun 2023.

    Ditandai dengan tendangan pertama, Turnamen yang digelar di GOR Tuanku Rao tersebut, dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pasaman, Mara Ondak, Kamis (16/03/2023).

    Dalam arahannya, Sekdakab Mara Ondak mengapresiasi Asosiasi Futsal Pasaman dan KONI Kabupaten Pasaman serta Panitia Pelaksana yang telah melaksanakan Turnamen futsal Bupati Pasaman Cup U-21 ini.

    "Atas nama Pemkab Pasaman saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam Turnamen ini. Semoga dapat berjalan lancar hingga final nantinya, " ucap Sekda.

    Sementara itu, Ketua KONI Pasaman, Tommy Irawan Sandra menerangkan, bahwa turnamen futsal U-21 yang digelar ini merupakan ajang untuk menjaring bibit atlet Porprov Sumbar yang rencananya bakal digelar pada tahun 2023 ini.

    "Mudah-mudahan Turnamen ini dapat kita jadikan sebagai sarana konsolidasi, adu bakat dan prestasi para atlet futsal di Kabupaten Pasaman pada umumnya, " ungkap Tommy.

    Tampak hadir dalam pembukaan tersebut, Sekretaris PSSI Pasaman, M. Mardinal, Ketua Afkab Pasaman Afrizal, Kapolsek Lubuk Sikaping, Iptu Yufrizal, Danramil 01 Pasaman, kapten, Inf Eri. S, serta undangan lainnya.

    pasaman sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Peduli Sesama, Babinsa Koramil 06/UG dan...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Pasaman Kunjungi Pasar Inpres Kumpulan

    Berita terkait